Pelatihan Wartawan

 

Program lokakarya dan pelatihan wartawan telah dimulai sejak 2003. Pada setiap program ini, Freedom Institute mengundang sekitar 30 wartawan media cetak dan elektronik (televisi dan radio) dari dalam dan luar Jakarta. Program ini diadakan dua kali dalam setahun. Kegiatan ini mengambil format kelas dan diskusi dalam suasana retreat di luar kota Jakarta. Dalam setiap acara, lokakarya ini mengundang beberapa pakar untuk mendiskusikan tema yang diangkat.

Selain menyebarkan pengetahuan dalam suasana santai, kegiatan lokakarya ini juga bertujuan mengembangkan jaringan lembaga ke media massa sekaligus menggalakkan diskusi yang bermutu di kalangan wartawan dan intelektual dalam jaringan Freedom Institute.

Tema dan bahan yang dipilih dan disiapkan untuk peserta dirancang sedemikian rupa untuk merangsang minat terhadap gagasan kebebasan individu sebagai tujuan akhir dari setiap pemajuan demokrasi, kebebasan, dan ekonomi pasar. Topik pelatihan dipilih sesuai dengan perkembangan aktual, seperti peliputan pemilu pada 2004 dan globalisasi ekonomi pada 2005.

 

Enjoyed this article? Stay informed by joining our newsletter!

Comments

You must be logged in to post a comment.